Balikpapan – Dalam rangka melihat progress pembagunan Ibu Kota Nusantara (IKN), Tim Dosen Arsitektur Institut Teknologi Kalimantan yang diwakili oleh Ibu Sherlia, S.T., M.Eng., Ibu Tiara Rukmaya Dewi, S.T., M.Sc., Bapak Andi Sahputra Depari, S.T., M.Arch., Bapak Rullianor Syah Putra, S.T., M.Ars., serta bapak Dr. Ar. Yulianto Purwono Prihatmaji, S.T., M.T., IPM., IAI (Narasumber Kuliah Umum) melakukan kunjungan singkat ke IKN yang dimulai dari Titik Nol IKN, Hunian Pekerja Konstruksi (HPK), Rumah Jabatan Menteri dan sekitarnya. Kegiatan kunjungan ini dalam rangka mengetahui serta melihat secara langsung pembagunan serta progress Ibu Kota Nusantara (IKN) di Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU).
- Armin (2024)