Pertemuan Orang Tua Mahasiswa Baru Tahun 2022

Sosialisasi - 14 Agustus 2022 - 12:00 AM

Balikpapan - Institut Teknologi Kalimantan pada Minggu, 14 Agustus 2022 mengundang orang tua mahasiswa baru tahun 2022 dalam acara Pertemuan Orang Tua Mahasiswa Baru 2022 yang dilaksanakan di Laboratorium Terpadu Institut Teknologi Kalimantan. Acara dimulai pada pukul 08.30 WITA yang juga dibuka langsung oleh Rektor ITK Prof. Ir. Budi Santosa, M.S., Ph.D.

Rangkaian pertama kegiatan Pertemuan Orang Tua Mahasiswa Baru 2022 ini memaparkan mengenai pengenalan kampus ITK, kegiatan akademik, fasilitas pendukung perkuliahan, dan pengenalan fitur untuk wali mahasiswa, meliputi Gerbang Mobile Apps dan Skema Banding UKT. Selain itu, kegiatan ini juga menginisiasi terbentuknya Ikatan Orang Tua Mahasiswa ITK (IKOMA).

Rangkaian kegiatan selanjutnya adalah penjelasan mengenai Jurusan dan Program Studi yang akan disampaikan oleh Ketua Jurusan di ruangan yang telah ditentukan. Pengenalan Jurusan Teknik Sipil dan Perencanaan (JTSP) ITK ini disampaikan oleh Bapak Dr.Eng. Ardiansyah Fauzi, S.T., M.T., M.Eng., Ph.D. Kegiatan ini bertujuan untuk memperkenalkan tentang akademik serta suasan perkuliahan di lingkungan JTSP dan juga Program Studi di dalamnya. Setelah mengikuti pengenalan, orang tua mahasiswa diajak untuk mengelilingi laboratorium (lab tour), salah satunya adalah Laboratorium Studio Desain dan Tata Ruang. Melalui kegiatan ini diharapkan para orang tua mahasiswa baru dapat melihat karya-karya mahasiswa yang dikerjakan selama masa perkuliahan di ITK, meliputi gambar, maket, serta poster-poster tugas akhir mahasiswa dari Program Studi Teknik Sipil, Perencanaan Wilayah dan Kota, Arsitektur, serta Desain Komunikasi Visual.


-Armin (2022)-