Hasil Karya Terbaik SIGNATURE 2022

Pameran - 28 Juni 2022 - 12:00 AM

Balikpapan - SIGNATURE: Sigma of Planology and Architecture Exhibition 2022 telah selesai dilaksanakan pada Rabu, 22 Juni 2022 dan ditutup secara resmi oleh Ibu Nadia Almira Jordan, S.T., M.T. selaku Koordinator Program Studi Arsitektur. Ibu Nadia dalam sambutan penutupannya, mengapresiasi seluruh hasil karya yang telah ditampilkan dan dipresentasikan pada acara SIGNATURE 2022 ini. Kegiatan ini diharapkan mampu memicu mahasiswa dari Prodi Arsitektur dan Prodi PWK untuk bisa menumbuhkan semangat kompetisi dalam kreatifitas guna menciptakan karya-karya terbaik di setiap mata kuliahnya.

Selain itu, apresiasi besar juga diberikan oleh para pengujung pameran dari berbagai kalangan untuk memberi dukungan dan penghargaan atas karya-karya yang telah ditampilkan selama 3 (tiga) pelaksanaan. Apresiasi diberikan dalam wujud pemungutan suara terhadap karya-karya mahasiswa yang dipilih sesuai dengan pilihan para pengunjung. Berikut daftar karya terbaik hasil pemungutan suara (vote) terbuka untuk setiap mata kuliah yang dipamerkan:

  • Mata Kuliah Estetika Bentuk (ARCH - 2021)
    • Terbaik 1 (81 Suara): Nurhalisa - Revolution of Paleozoikum
    • Terbaik 2 (79 Suara): Tiara Aprilia Heumasse - Top Soil
    • Terbaik 3 (70 Suara): Selli Patmawati - Polygon Ice Break
  • Mata Kuliah Perancangan Arsitektur 2 (ARCH - 2020)
    • Terbaik 1 (52 Suara): M. Aliftara Alghifari - Desain Lamaru Beach Villa
    • Terbaik 2 (39 Suara): M. Irza Graditama - Desain Restoran Seafood dan Pusat Oleh-Oleh
    • Terbaik  (29 Suara): Natasya - Perancangan Lamaru Beach Villa
  • Mata Kuliah Struktur Bangunan (ARCH - 2020)
    • Terbaik 1 (12 Suara): Faiz Andika Fajri, Firdha Amalia Noor Rahma, dan M. Aliftara Alghifari - Maket Struktur Gedung G Kampus ITK
    • Terbaik 2 (4 Suara): Axel Andrewilson Siahaan, Ibnatul Ma'ruffatuddini, dan Nazlaa Salwa Salsabiila - Maket Struktur Gedung A Kampus ITK
    • Terbaik 3 (2 Suara): M. Irza Graditama, Nur Aliyah, dan Rizqi Rey Fadhillah - Maket Struktur Gedung Laboratorium Terpadu ITK
  • Mata Kuliah Perencanaan Tapak (URP - 2020)
    • Terbaik 1 (125 Suara): Kelompok 1B - Wisata Alam Meranti
    • Terbaik 2 (117 Suara): Kelompok 5B - Smart and Green Kompi, Kawasan Militer Kelurahan Tritip
    • Terbaik 3 (108 Suara): Kelompok 6B - Green Resort Kariangau
  • Mata Kuliah Studio Rancang Kawasan (URP - 2019)
    • Terbaik 1 (95 Suara): Kelompok 3 - Rencana dan Panduan Rancang Kawasan New Town Commercial
    • Terbaik 2 (73 Suara): Rencana Umum dan Panduan Rancang (RTBL)
    • Terbaik 3 (70 Suara): Laporan Rencana Umum dan Panduan Rancangan Kawasan Sub Urban Jalan Soekarno-Hatta

Selamat bagi para pemenang karya terbaik pameran semester ini. Semoga ini menjadi motivasi dan pemicu semangat untuk terus berkarya yang lebih baik. 


-Armin (2022)-